Job Fair 2024 oleh UPNVJT Sukses Menjadi Jembatan Antara Karir dan Perusahaan Impian Mahasiswa

Menyambut Kehidupan Setelah Lulus Perguruan Tinggi yang Diharuskan untuk Memiliki Pekerjaan di era Modernisasi Ini

Job Fair & Pameran Kewirausahaan 2024 yang diadakan oleh UPN “Veteran” Jawa Timur
Sumber: Dokumentasi Pribadi LPM Pena Merah

Di Tengah pesatnya perkembangan teknologi, membuat maraknya bermunculan lapangan pekerjaan baru berkedok freelance di media sosial yang tak jarang berhasil menjerat mereka yang sedang mencari pekerjaan setelah lulus dari perguruan tinggi atau bahkan di sela menempuh proses belajar. Padahal banyak lapangan pekerjaan yang dapat dengan mudah diakses di internet namun tak banyak orang yang mengetahui bagaimana sistematika pekerjaan, perhitungan upah gaji, kualifikasi kandidat, dan banyak hal lainnya. Hal membuat para alumni atau mereka yang membutuhkan pekerjaan lainnya justru mendapatkan pekerjaan yang kurang layak ataupun tidak sesuai dengan kualifikasi diri mereka.

Dengan itu, UPN “Veteran” Jawa Timur mengadakan event tahunan yaitu Job Fair dan Pameran Kewirausahaan yang kembali diselenggarakan pada 19 Juni 2024. Berbeda dengan tahun-tahun lalu, pada tahun ini UPNVJT mengangkat tema Morality In Action “Navigating Your Journey In Morality Insight” di mana Alfiandi Imam Mawardi selaku Ketua Panitia Job Fair 2024 mengatakan bahwa tema yang diangkat tahun ini juga selaras dengan tema Dies Natalis UPNVJT yang akan diselenggarakan pada bulan Juni ini yaitu “Morality of Knowledge.”

Di era yang semakin berkembang ini, lapangan pekerjaan memang merupakan salah satu hal yang sangat dibutuhkan oleh pada lulusan perguruan tinggi atau bahkan bagi mereka yang belum lulus, “Targetnya yang pertama pasti adalah alumni dari UPNVJT, kemudian kita juga menargetkan dari Universitas luar. Kita juga bekerjasama dengan beberapa Universitas untuk memberikan informasi terkait acara yang diadakan hari ini. Dan juga kami menjadikan target  untuk mahasiswa yang masih belum lulus sekalipun untuk mereka membuka pandangan terkait ke depannya mau ke arah mana nih, karir kah, atau mau kewirausahaan,” kata Alfiandi. Dengan diadakannya acara Job Fair 2024 diharapkan para lulusan, alumni, mahasiswa aktif serta seluruh peserta dapat menemukan informasi terkait lowongan-lowongan pekerjaan yang telah disediakan oleh acara ini.

Tak hanya memberikan informasi terkait lowongan pekerjaan yang tersedia, para tenant yang tersebar juga tak segan memberikan informasi terkait kebutuhan apa saja yang dibutuhkan dalam mempersiapkan karir mereka ke depannya. Mustofa Zaky (FEB/20) selaku salah satu peserta yang hadir di acara ini mengatakan, “Insight-nya tadi dikasih tau sama rekrutmen kalau ada lowongan yang sebenarnya posisi saya juga yaitu di bagian MT (Management Trainee) atau PR (Public Relation). Di sana saya dikasih tahu buat persiapan ke depannya nanti bagaimana, apa saja yang harus disiapkan, untuk posisi pekerjaan tersebut,” ungkapnya. Penyelenggaraan acara ini juga telah dirasa sukses dan sudah dilaksanakan dengan, hanya saja peserta mengharapkan para perwakilan perusahaan di setiap tenant dapat lebih interaktif serta lebih komunikatif lagi. Sehingga para peserta atau tamu yang hadir dapat lebih merasa nyaman dalam berinteraksi.

Tak hanya memudahkan peserta dalam mencari lowongan pekerjaan saja, acara Job Fair 2024 ini juga sukses dalam mempermudah para perusahaan untuk mencari para kandidat yang mempunyai integritas yang baik, daya juang yang tinggi, sekaligus memiliki kreatifitas yang tinggi untuk memenuhi kebutuhan orang di perusahaan. “Kesannya adalah karena ini pertama kali kita ikut bersama UPN jadi memang luar biasa sekali sangat dibantu banget untuk persiapannya kemudian dari tim UPN-nya juga kaya bener bener meyakinkan kita ini akan bagus seperti itu. Mungkin pesannya adalah promosinya aja lebih ditingkatkan lagi ke depannya, supaya orang juga lebih tahu ‘Oh ini ada acara seperti ini, UPN sudah bikin’ buat orang makin banyak lagi yang datang ke acara Job Fair ini,” ujar Muhammad Junaid Imansyah (Human Capital Corporate Culture and Employer Branding Officer at FIFGROUP) selaku Speaker Talk Show Job Fair UPNVJT saat di wawancara untuk memberikan kesan dan pesan.

Setelah sukses menggelar acara Job Fair 2024 secara langsung pada bulan Juni ini, UPNVJT dikabarkan akan kembali menggelar acara ini secara daring pada bulan Oktober mendatang. “Dan kini saya lupa menambahkan bahwa Job Fair ini adalah Job Fair offline yang memang diadakan satu kali setahun, tapi rencana kita di bulan Oktober kita ada rencana Job Fair berupa virtual. Jadi nanti ada Virtual Job Fair juga,” ujar Alfiandi selaku Ketua Panitia Job Fair 2024. 

Jadi, tak hanya hemat waktu dan tempat, acara Job Fair yang akan diselenggarakan pada bulan Oktober 2024 mendatang juga akan menjadi lebih efisien karena dapat dengan mudah diakses dari mana saja. Harapannya, para peserta ataupun tamu undangan dapat lebih leluasa dalam berinteraksi sembari menggali informasi yang dibutuhkan untuk meraih jalan menuju perusahaan impian. (ash/ar/as)

Post Author: pers-upn

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *